Seputaraceh

Visit Aceh 2013 Kenalkan “Aceh Fantastic Destination”

Visit Aceh 2013 Kenalkan “Aceh Fantastic Destination”
Visit Aceh 2013 Kenalkan “Aceh Fantastic Destination”

Jakarta — Saat ini pembukaan tahun kunjungan Visit Aceh 2013 sedang berlangsung di Gedung Sapta Pesona, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Senin (12/11).

Tampak hadir dalam acara launching ini Gubernur Aceh Zaini Abdullah, didampingi oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Adamy Umar serta sejumlah Bupati dan Wali Kota se-Aceh.

Tahun kunjungan wisata, Visit Aceh 2013 mengangkat tema “Serambi Mekkah Kaya Budayanya, Indah Alamnya” dengan mengambil slogan “Aceh Fantastic Destination”. Hal ini dinyatakan secara bersama oleh Wamenparekraf Sapta Niwandar bersama Gubernur Aceh dan lainnya.

“Aceh memiliki potensi kepariwisataan untuk dikembangkan sebagai lokomotif pembangunan perekonomian yang dinilai amat menjanjikan di era berakhirnya kejayaan tambang minyak dan gas”, ujar Sapta dalam kata-kata sambutannya.[]

Belum ada komentar

Berita Terkait