Lhokseumawe — Bicara tentang kesehatan, mungkin Anda akan dihadapkan dengan berbagai istilah kedokteran yang tidak familiar. Tapi tenang saja lewat situs IlmuMedis.com berbagai istilah dan beragam fitur tentang kesehatan bisa Anda dapat secara gratis.
Founder situs Ilmu Medis, Monza Aulia kepada SeputarAceh.com, Rabu (9/1) menyebutkan kehadiran situs ini menjadi media alternatif untuk mempublikasikan berbagai hal terkait informasi kesehatan.
“Situs ini kita fokuskan untuk publikasi ilmu pengetahuan bidang kesehatan. Nantinya lewat IlmuMedis.com juga akan digunakan sebagai tempat diskusi berbagai isu-isu kedokteran yang saat ini,” kata Monza.
IlmuMedis.com yang baru dilaunching Rabu (9/1), diharapkan bisa memberikan ruang untuk berdiskusi oleh sesama pengguna lewat fitur yang disediakan secara gratis.
“Di IlmuMedis.com semua pengunjung bisa langsung diskusi di kolom komentar yang tersedia disetiap artikel. Jadi cara penggunannya mirip dengan konsep Wikipedia, cuma bedanya ini bisa komentar secara khusus mengenai dunia medis,” jelas Monza yang juga mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe ini.
Selain tersedia berbagai artikel kesehatan, IlmuMedis.com juga menyediakan fitur “Warung Kopi” dimana pengguna bisa bertanya langsung tentang informasi yang diperlukan.
Monza yang juga salah seorang blogger Aceh juga menyebutkan semua orang bisa ikut berpartisipasi untuk menjadi penulis sukarelawan di situs besutannya.
“IlmuMedis.com menerima beragam tulisan, baik itu itu dari praktisi kesehatan, mahasiswa kedokteran, FKM, kebidanan, keperawatan, dan para pecinta ilmu pengobatan, termasuk pengobatan modern maupun tradisional/herbal,” jelasnya.
Anda penasaran dan ingin tahu tentang informasi kesehatan, akses saja di situs IlmuMedis.com.[]
Belum ada komentar