Seputaraceh

Harga Emas Antam Naik Rp 3.000 per Gram

Harga Emas Antam Naik Rp 3.000 per Gram
Harga Emas Antam Naik Rp 3.000 per Gram

Emas batangan (Ist)HARGAM emas batangan bersetifikat milik PT Aneka Tambang (Antam) Tbk hari ini, Kamis (30/5) kembali terlihat naik dibanding pada harga hari sebelumnya.

Dikutip dari situs Logam Mulia, harga per 1 gram emas Antam dibanderol Rp 518.000. Sebelumnya, Rabu (29/5) harga masih berada di Rp 515.000 atau naik Rp 3.000 per gram.

Adapun harga emas batangan Antam dalam pecahan lainnya, yang masih tersedia, yakni 5 gram dengan harga Rp 2.445.000, 10 gram pada harga Rp 4.840.000, 25 gram pada harga Rp 12.025.000, 50 gram di harga Rp 24.000.000, dan 100 gram dengan harga Rp 47.950.000, serta paling tinggi Rp 119.750.000 dengan berat 250 gram.

Sementara itu, harga pembelian kembali emas (buyback) dari pihak Antam juga mengalami kenaikan dibandingkan kemarin pada angka Rp 438.000 per gram.[]

Belum ada komentar

Berita Terkait

Harga Emas Masih Stabil